• MIN 5 KOTA PALANGKA RAYA
  • MADRASAH MANDIRI BERPRESTASI

Puskesmas Tangkiling Melaksanakan Aksi Bergizi di MIN 5 Kota Palangka Raya

Palangka Raya (Humas) Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 5 Kota Palangka Raya yang terletak di Jalan Cilik Riwut Km. 32 Kelurahan Banturung, Kecamatan Bukit Batu Kota Palangka Raya melaksanakan Aksi Bergizi, Senin, (28/8).

Menurut Koordinator Pelayanan Promosi Kesehatan Puskesmas Tangkiling Nor Mustaqimah saat menjadi pembina upacara bendera Senin, (28/8) di halaman MIN 5 Kota Palangka Raya mengatakan agar siswa melakukan sarapan pagi sebelum berangkat sekolah.

"Sarapan pagi sangat penting bagi tubuh kita", ucap Nor Mustaqimah. Di antara manfaatnya adalah tubuh tetap berenergi untuk beraktifitas, belajar menjadi lebih fokus serta melatih disiplin, terang Nor.

Ketika sarapan, menu yang disajikan harus mengandung gizi, karbohidrat, protein, dan vitamin. Semua itu bisa di dapat pada nasi, roti, ayam, daging, telor, ikan, sayur dan buah-buahan, ucap Nor.

Agar makanan yang kita makan terpenuhi gizinya, maka sebaiknya makanan itu diolah dari rumah, kata Nor. Sehingga porsinya bisa sesuai dengan Isi Piringku (nasi, lauk pauk, sayur dan buah), ujarnya.

Selain melihat isi bekal makanan yang dibawa siswa, Nor bersama rekannya drg. Prisca Listyantika mengajak siswa untuk menyikat gigi setiap selesai makan. Sekaligus menerangkan bagaimana cara menyikat gigi yang benar.

Kepala MIN 5 Kota Palangka Raya Muhamad Asran Dirun mengucapkan terima kepada petugas kesehatan Puskesmas Tangkiling yang sudah memberikan penyuluhan tentang Aksi Bergizi dan tentang perawatan gigi.

Asran berharap siswa MIN 5 melakukan sarapan pagi terlebih dahulu dan membawa bekal makanan dari rumah, agar makanan yang dimakan terjamin dari kebersihan dan standar gizinya, tukasnya. (asdi)

 

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Kepala MIN 5 Palangka Raya Kembangkan Profesi Melalui PMKNU Kalteng

Palangka Raya (Humas) Kepala Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 5 Kota Palangka Raya Muhamad Asran Dirun kembangkan profesi kepemimpinan melalui Pendidikan Menengah Kader Nahdhatul Ulama

24/08/2024 10:16 - Oleh Admin - Dilihat 136 kali
Upacara Peringatan HUT RI ke-79, Siswa MIN 5 Kota Palangka Raya Hargai Jasa Pahlawan

Palangka Raya (Humas) Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 5 Palangka Raya menggelar upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 di halaman madrasah, Sabt

19/08/2024 17:44 - Oleh Admin - Dilihat 112 kali
MIN 5 Kota Palangka Raya Raih Juara II Lomba PBB Tingkat Koramil 1016-02 Bukit Batu

Palangka Raya (Humas)- Siswa Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 5 Kota Palangka Raya meraih juara II dalam ajang Lomba Peraturan Baris Berbaris (PBB) tingkat Koramil 1016-02 Bukit Batu ya

19/08/2024 17:03 - Oleh Admin - Dilihat 205 kali
MIN 5 Kota Palangka Raya Meriahkan HUT RI ke-79 dengan Berbagai Lomba

Palangka Raya ( Humas )- Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia (HUT RI) ke-79, Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 5 Kota Palangka Raya menggelar berbag

14/08/2024 09:41 - Oleh Admin - Dilihat 405 kali
Tegakkan Disiplin Siswa MIN 5 Kota Palangka Raya Melalui Upacara Bendera

Palangka Raya (Humas) - Pelaksanaan upacara bendera Senin, 29 Juli 2024 Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 5 Kota Palangka Raya, tegakkan disiplin siswa. Disiplin tersebut terlihat dari

30/07/2024 11:29 - Oleh Admin - Dilihat 576 kali
MIN 5 Kota Palangka Raya Laksanakan Pekan Imunisasi Nasional

Palangka Raya (Humas) - Dalam rangka Pekan Imunisasi Nasional (PIN), Puskesmas Tangkiling mengadakan kegiatan imunisasi polio di Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 5 Kota Palangka Raya, S

29/07/2024 22:12 - Oleh Admin - Dilihat 252 kali
Kepala Kemenag Palangka Raya Berikan Santunan Anak Yatim di MIN 5 Kota Palangka Raya

Palangka Raya (Humas) Kementerian Agama Kota Palangka Raya bersama Kepala Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 5 Kota Palangka Raya menggelar acara pemberian tali asih kepada anak-anak yati

29/07/2024 08:31 - Oleh Admin - Dilihat 201 kali
Kepala MIN 5 Kota Palangka Raya Membuka Masa Orientasi Siswa Baru

Palangka Raya (Humas) - Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 5 Kota Palangka Raya menggelar kegiatan masa taaruf siswa madrasah (matsama) untuk peserta didik baru tahun ajaran 2024/2025, Se

16/07/2024 09:51 - Oleh Admin - Dilihat 168 kali
Siswa MIN 5 Kota Palangka Raya Ikuti Simulasi KSM Tingkat Kota Palangka Raya Tahun 2024

Palangka Raya (Humas) Lima orang siswa Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 5 Kota Palangka Raya Ulfi Amrullah, Airra Kalindayani, Reska Salsabela Nurhafiza, Mardina Waliya Putri dan Olivia

30/06/2024 21:14 - Oleh Admin - Dilihat 628 kali
Guru MIN 5 Kota Palangka Raya Ikuti Bimtek Penguatan Kurikulum Merdeka

Palangka Raya (Humas) Tenaga Pendidik Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 5 Kota Palangka Raya Marhamah dan Subaidah mengikuti Bimbingan Teknis (Bimtek) Penguatan Kurikulum Merdeka yang di

30/06/2024 19:42 - Oleh Admin - Dilihat 344 kali