• MIN 5 KOTA PALANGKA RAYA
  • MADRASAH MAJU BERMUTU MENDUNIA

Kepala MIN 5 Kota Palangka Raya Melaksanakan PKKM Tahun ke 4

Palangka Raya - Kepala Madrasah Ibtidaiyah Negeri 5 Kota Palangka Raya melaksanakan kegiatan Penilaian Kinerja Kepala Madrasah (PKKM) Tahun ke-4, Rabu, (28/01/2025).

PKKM tahun ke-4 berbeda dengan tahun sebelumnya. Karena penilaian kinerja tahun ke-4 dilaksanakan oleh bidang pendidikan madrasah Kanwil Kemenag Kalteng.

Kepala Bidang Pendidikan Madrasah Kanwil Kemenag Kalteng H. Achmad Farichin selaku ketua tim penilai mengatakan bahwa PKKM ini adalah amanah dari Peraturan Menteri Agama Nomor 58 Tahun 2017 dan Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Islam Nomor 1111 Tahun 2019 tentang petunjuk teknis PKKM.

Di dalamnya menyebutkan bahwa PKKM bertujuan menilai kinerja, kompetensi, dan hasil kerja kepala madrasah sebagai dasar pengembangan karier, promosi, dan pembinaan berkelanjutan, terang Farichin.

Lebih lanjut H. Achmad Farichin menjelaskan, PKKM ini adalah menilai kemampuan kepala madrasah dalam hal usaha pengembangan madrasah, pelaksanaan tugas manajerial, pengembangan kewirausahaan, supervisi guru dan tenaga kependidikan, dan hasil kinerja kepala madrasah.

Kami hadir disini bukan untuk mencari kesalahan kepala madrasah, tetapi ingin melihat sejauhmana tugas dan fungsi kepala madrasah itu sudah dilaksanakan, agar pelaksanaan pendidikan di MIN 5 bisa berjalan sesuai aturan, kata Farichin.

Sementara Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Kementerian Agama Kota Palangka Raya, H. Supiani HK, menyampaikan bahwa PKKM adalah Kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan keagamaan di madrasah, serta mampu memperbaiki sekaligus meningkatkan kerja sama antara seluruh pihak yang ada di Madrasah.

Kepala MIN 5 Kota Palangka Raya, H. Muhamad Asran Dirun dalam presentasinya menerangkan bahwa dalam pengembangan kurikulum, MIN 5 telah menambahkan mata pelajaran muatan lokal, yaitu praktik pengamalan ibadah dan baca tulis Al-Quran.

Dalam hal teknologi, madrasah sejak tahun 2022 sudah melaksanakan ulangan atau ujian berbasis android (gawai). Guna penyebaran informasi kepada masyarakat, MIN 5 sudah memiliki website madrasah, yang di dalamnya ada fitur profil madrasah, visi dan misi madrasah, berita kegiatan madrasah, rapor digital, e-learning madrasah, perpustakaan digital, komik digital, dan data guru dan tenaga kependidikan, terang Asran.

Guna pencapaian visi misi, madrasah juga telah melaksanakan kegiatan kokurikuler berupa pembiasaan salat Duha setiap Rabu dan Sabtu, salat Zuhur bergiliran setiap hari, literasi dan tadarus Al-Quran sebelum pelajaran pagi di mulai.

Dalam upaya memajukan madrasah, MIN 5 Kota Palangka Raya telah melakukan kerjasama dengan Yayasan Usaha Mulia guna meningkatkan kemampuan bahasa Inggris murid, Puskesmas Tangkiling, Bank Kalteng, dan Bimbel Prima Mandiri Utama.

Dalam hal manajerial kepala madrasah sudah menyusun komposis personalia dalam pelaksanaan tugas, melakukan rapat guru, rapat bersama komite, dan rapat bersama orang tua murid, terang Asran.

Sedangkan dari sarana prasarana MIN 5 telah menambah satu ruangan baru tingkat dua untuk perpustakaan, yang sekarang ini kita gunakan untuk PKKM, pungkasnya

Pengawas pembina MIN 5 Palangka raya Tri Arfayanti yang turut menjadi penilai menyarankan agar memperkuat komunikasi dengan komite madrasah. Sedangkan Muhammad Rapykhi menanyakan program kerja komite dan program kerja madrasah, apakah sudah pernah didiskusikan.

Sedangkan ketua tim kependidikan Kanwil Kemenag Kalteng M. Aini menyarankan agar mengikuti akreditasi perpustakaan, dan memperkuat kinerja tata usaha dan operator madrasah.

Selama dua jam kegiatan PKKM berjalan lancar dan sukses. Dengan adanya PKKM ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi kemajuan madrasah di masa depan. 

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Murid Kelas VI MIN 5 Kota Palangka Raya Ikuti Try Out TKA 2026

Palangka Raya - Madrasah Ibtidaiyah Negeri 5 Kota Palangka Raya melaksanakan Try Out Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk murid kelas VI pada Kamis, 29 Januari 2026, secara daring. Kepal

29/01/2026 19:56 - Oleh Admin - Dilihat 58 kali
Kepala MIN 5 Kota Palangka Raya Sampaikan Tiga Kunci Anak Sukses

Palangka Raya - Pelaksanaan kokurikuler salat Duha di halaman Madrasah Ibtidaiyah Negeri 5 Kota Palangka Raya, Rabu, 21 Januari 2026 berlangsung khidmat. Bertindak sebagai imam salat Za

21/01/2026 19:58 - Oleh Admin - Dilihat 205 kali
Pembina Upacara Ingatkan Murid MIN 5 Palangka Raya Fokus Belajar

Palangka Raya - Pelaksanaan upacara bendera Senin, 19 Januari 2026, berlangsung dengan khidmat di halaman Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 5 Kota Palangka Raya. Upacara diikuti seluruh

20/01/2026 09:27 - Oleh Admin - Dilihat 155 kali
Dari Rakor KKMI, MIN 5 Kota Palangka Raya Perkuat Komitmen Kinerja dan Rencana Persiapan TKA 2026

Palangka Raya – Kepala Madrasah Ibtidaiyah Negeri 5 Kota Palangka Raya, H. Muhamad Asran Dirun, memperkuatkan koordinasi bersama dewan Guru dan staf kependidikan MIN 5 Kota Palang

18/01/2026 20:02 - Oleh Admin - Dilihat 215 kali
MIN 5 Kota Palangka Raya Gelar Peringatan Isra Mikraj 1447 H

Palangka Raya - Madrasah Ibtidaiyah Negeri 5 Kota Palangka Raya melaksanakan Kegiatan Peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW, Sabtu, 17 Januari 2026. Acara ini dihadiri oleh Kepala Ma

17/01/2026 17:53 - Oleh Admin - Dilihat 162 kali
Upacara Bendera Senin, Kepala MIN 5 Palangka Raya Tekankan Pentingnya Sebuah Proses

Palangka Raya - Madrasah Ibtidaiyah Negeri 5 Kota Palangka Raya melaksanakan upacara bendera Senin,(12/1/2026) di halaman Madrasah. Upacara diikuti oleh seluruh Murid, Guru, dan Staf Ma

13/01/2026 08:02 - Oleh Admin - Dilihat 218 kali
Pertama Masuk Madrasah, MIN 5 Kota Palangka Raya Upacara Bendera Perdana

Palangka Raya - Hari pertama masuk madrasah, Senin, 5 Januari 2026, murid MIN 5 Kota Palangka Raya melaksanakan upacara bendera perdana yang diikuti seluruh Dewan Guru, tenaga kependidi

06/01/2026 11:12 - Oleh Admin - Dilihat 207 kali
H. Muhammad Yusi Abdhian : Jalan Sehat Kerukunan Perkuat Kerukunan Umat Melalui Falsafah Huma Betang

Palangka Raya - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Tengah H. Muhammad Yusi Abdhian melepas jalan sehat kerukunan dalam rangka Hari Amal Bakti Kemenag RI ke-80 d

06/01/2026 07:22 - Oleh Admin - Dilihat 124 kali
Guru MIN 5 Palangka Raya Ikuti Upacara Hari Amal Bakti Kemenag RI ke - 80

Palangka Raya - Dalam rangka memperingati Hari Amal Bakti (HAB) Kementerian Agama ke-80, Kementerian Agama Kota Palangka Raya menyelenggarakan upacara pada Sabtu, 3 Januari 2026 di hala

06/01/2026 07:19 - Oleh Admin - Dilihat 182 kali
MIN 5 Kota Palangka Raya Gelar Rapat Perdana di Hari Pertama Kerja

Palangka Raya - Memasuki hari pertama bekerja di awal semester genap Tahun Ajaran 2025-2026, tenaga pendidik dan kependidikan MIN 5 Kota Palangka Raya melaksanakan rapat koordinasi perd

06/01/2026 07:06 - Oleh Admin - Dilihat 175 kali